Menurut Sekretaris Umum Pagar Nusa M. Fathurrohman, agenda-agenda yang akan digelar di antaranya atraksi seni bela diri silat dari PW Pagar Nusa Jawa Barat dan Jawa Timur.
Pagar Nusa Siap Gelar Kongres (Sumber Gambar : Nu Online) |
Pagar Nusa Siap Gelar Kongres
“Kemudian ceramah umum Menteri Pertahanan Republik Indonesia dengan tema Mempertegas Komitmen Kebangsaan; Partisipasi Pendekar Pagar Nusa dalam Rangka Menjaga Kewibawaan Bangsa Indonesia yang Bermartabat,” tuturnya.Ustadz Felix Siauw Official Blog Resmi Felix Siauw
Lalu, sambung Fathurrohman, peserta kongres membahas masa depan pencak silat dengan tajuk Pencak Silat; Warisan Leluhur yang Hampir Punah? dengan narasumber Menteri Pariwisata RI, Menteri Pemuda dan Olahraga RI, Ketua Umum PB IPSI dan Ketua Umum Pagar Nusa.Ustadz Felix Siauw Official Blog Resmi Felix Siauw
“Selanjutnya, membahas dunia pengobatan yang akan menyandingkan Permadi dari pengobatan alternatif dan Kementerian Kesehatan RI dari sudut pandang pengobatan modern,” tambahnya.Agenda selanjutnya adalah rapat-rapat komisi. Tapi sebelum itu, PBNU akan memberikan pengarahan mengenai Pagar Nusa; Partisipasi Kebangsaan dan ke-NU-an.
“Di antara tujuan Kongres II Pagar Nusa ini adalah memperkokoh ukhuwah dan sinergisitas anggota dan pendekar Pagar Nusa se-Indonesia, membentuk dan menetapkan kepengurusan Pagar Nusa 2012-2017,” pungkasnya.
Redaktur : Syaifullah Amin
Penulis : Abdullah Alawi
Dari Nu Online: nu.or.id
Ustadz Felix Siauw Official Blog Resmi Felix Siauw Hikmah Ustadz Felix Siauw Official Blog Resmi Felix Siauw
Tidak ada komentar:
Posting Komentar